Lava Tour Merapi dengan Jeep Willys merupakan wisata petualangan keluarga dan cocok untuk alternatif kegiatan wisata outbound karyawan perusahaan. Rute Paket Merapi lava tour mengunjungi daerah dan desa yang terkena erupsi dan awan panas merapi tahun 2010. Berikut Rute exotic wisata petualangan Merapi lava tour dengan Jeep Willys. Dimulai di kawasan wisata Kaliurang dilanjutkan menuju kali kuning untuk menkmati petualangan di sungai kuning dengan jeep, perjalanan dilanjutkan menuju desa petung melihat secara langsung kondisi desa yang pada tahun 2010 terkena erupsi dan terjangan awan panas.
Di desa petung kita dapat menyaksikan rumah penduduk yang hangus terbakar sisa harta benda yang meleleh, seperti motor, gamelan, botol dsb. Disini kita juga mengujungi museum "sisa hartaku" yang menyediakan segala macam benda dan foto kedahsyatan erupsi dan awan panas merapi. Setelah dari desa petung kita menuju Baner di Kaliadem disini kita bisa melihat banker yang tertimbun tanah dan dulu pernah menelan orban jiwa letak banker ini cuma 3 km dari puncak merapi. Disinilah tempat foto yang exotic berlatar belakang keindahan dan kemegahan Gunung Merapi. Gunung merapi serasa dekat sekali sekaligus kita bisa mengagumi kebesaran Tuhan YME dan betapi kecilnya kita sebagai manusia. Foto foto akan semakin menarik bila dilakukan saat sunset atau sunrise merapi.
Setelah dari Bunker Kaliadem perjalanan lava tour kita lanjutkan menuju Kali gendol melewati rindangya Hutan pohon soga yang hijau yang menyuburkan kawasan merapi. Di Kali Gendol ini kita dapat menyaksikan puluhan truk penambang pasir didasar kali gendol dengan sisa pasir yang masih mengepulkan asapnya. Setelah mengunjungi kali gendol perjalanan dilanjutkan menuju desa Jambu disini kita dapat melihat batu besar yang menyerupai wajah manusia biasa disebut Batu Alien. Setelah dari desa Jambu tiba saatnya kita istirahat mencicipi Kuliner Khas Merapi yaitu Kopi Merapi di warung kopi mrapi Petung. Minum Kopi merapi Sambil ditemani camilan berupa pisang gorengatau singkong goreng. Setelah menikmati uliner khas merapi perjalann dilanjutkan pulang menuju Kaliurang melewati Pemakaman masal korban Erupsi Merapi 2010.