en id

Berita

Angkasa Pura I Bandara Adisutjipto Tambah Rute Penerbangan Yogyakarta-Lampung

22 Mar 2017

kembali ke list


YOGYAKARTA – PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta memiliki tambahan rute penerbangan Yogyakarta – Lampung yang dioperasikan oleh Sriwijaya Air. Pada tanggal 20 Februari 2017 lalu, disampaikan bahwa Sriwijaya Air telah memiliki izin rute penerbangan baru domestik dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.

Rute Penerbangan baru domestik Sriwijaya Air diberlakukan terhitung mulai tanggal 22 Maret 2017 dengan rute penerbangan Lampung (TKG) – Yogyakarta (JOG) – Lampung (TKG). Penerbangan ini tersedia setiap harinya pada pukul 16.55 WIB dengan rute Yogyakarta – Lampung. Dengan menggunakan pesawat Boeing 737 series 300, Sriwijaya Air SJ 336 ini dapat membawa penumpang  hingga 148 pax setiap harinya.

PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta menyambut baik rute penerbangan baru Sriwijaya Air ini. Diharapkan dengan adanya rute penerbangan direct dari dan ke Lampung ini dapat memberikan alternatif pilihan waktu bagi penumpang serta dapat menambah seat bagi penumpang yang hendak datang dan pergi dari dan ke Yogyakarta dan Lampung. Sebelum memiliki izin rute penerbangan baru ini,  Sriwijaya hanya menyediakan rute penerbangan connecting Yogyakarta – Jakarta – Lampung dengan SJ 231 pada pukul 11.00 WIB.

“Untuk penerbangan pertama tujuan Yogyakarta - Lampung ini, load factor mencapai 99%. Ini membuktikan bahwa rute ini diminati oleh masyarakat. Semoga rute penerbangan baru ini selanjutnya dapat mengakomodasi kebutuhan dan permintaan masyarakat yang hendak melakukan perjalanan dari dan ke Lampung,” jelas Faisal Rahman, Station Manager Sriwijaya Air.

General Manager PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta, Agus Pandu Purnama menyampaikan bahwa penambahan slot ini telah mendapatkan izin dari Dirjen Perhubungan Udara, “Manajemen PT. Angkasa Pura I  (Persero) selaku pengelola bandara akan terus mengawal penambahan rute baru Yogyakarta-Lampung ini. Semoga dengan adanya penambahan rute baru ini benar-benar dapat menambah manfaat bagi penumpang. Baik dari segi alternatif waktu, ketersediaan seat hingga pelayanannya. Manajemen akan terus memastikan bahwa penumpang akan mendapatkan pelayanan yang terbaik serta penerbangan yang aman dan nyaman,” tegas Agus Pandu Purnama.***(Humas JOG/GNS)